Cara Kerja Internet Sehat Firstmedia Fastnet

Internet sehat adalah sebuah filter atau firewall yang digunakan untuk memblokir website tertentu. Kategori website yang terkena blok adalah website yang mengandung unsur pornografi, sara dan scam/penipuan.

Pada satu sisi Internet Sehat membantu kita ketika mengakses Internet. Contohnya saja ketika ada link scam yang kita klik, dengan otomatis internet sehat akan mendeteksi dan memblok website scam tersebut.

Untuk mengetahui cara kerja internet sehat kita terlebih dahulu harus mengetahui cara kerja internet secara singkat. Pada saat kita mengakses halaman web pada browser. Contohnya pada saat membuka google.com. Maka komputer akan mengirimkan permintaan ke Router melalui kabel lan.

ilustrasi router
bentuk router

Setelah itu Router akan mengirimkan sinyal melalui kabel fiber optik untuk dikirimkan ke ISP, dalam hal ini Fastnet. Pada tiap ISP mempunyai sejenis "buku alamat" yang disebut DNS yang memuat daftar alamat dimana website tersbut berada. ketika website yang kita maksud ditemukan lalu ISP akan meminta data dari server website yang kemudian dikirimkan ke komputer kita.

Nah sekarang kita telah mengetahui cara kerja internet secara mudah dan singkat. sekarang bagaimana cara Firstmedia memblokir website. 

Seperti telah dijelaskan diatas, ISP memiliki sebuah buku alamat atau DNS untuk mengetahui tempat alamat website. Nah, pada saat kita  mengakses website yang diblokir seperti reddit.com. ISP tidak mengirimkan balik data dari reddit ke komputer kita. melainkan mengalihkan permintaan ke halaman internet sehat.



lalu pertanyaanya, kenapa banyak website diblokir? siapa yang bisa memutuskan pemblokiran website ?

Jawabanya adalah Kemenkominfo. Melalui program Trust Positif Kemenkominfo memiliki database atau daftar website mana saja yang harus diblok. Setelah itu tugas ISP sendiri yang akan memblok akses website tersebut.



Comments

Popular posts from this blog

Cara Bikin Blog di blogger.com

Apa itu Boilerplate?

Pengertian Scripting dan Compiled Language